001 St. Bernadette Sukoharjo: Ibadat Doa dan Rosario “Mengasih Maria”

Dengan lagu pembuka “Mengasih Maria” dari Madah Bakti Nomor 543 dengan lirik: “Ratu yang perkasa dengar doaku, dampingilah aku di medan hidup. Ulurkan tanganmu bila ku jatuh dan hantarkan aku ke dalam surga.” mengajak umat lingkungan St. Bernadette untuk mempersiapkan hati dan pikiran dalam memulai ibadat doa. Tujuannya agar umat bisa merasakan kehadiran Bunda Maria di lubuk hati yang terdalam. Kita meyakini bahwa Bunda Maria selalu mendampingi kita di perjalanan hidup yang tidak selalu mulus.

Ibadat Doa pada tanggal 28 Mei 2024 dipimpin oleh Bapak Budi Prasetyo dan didampingi mba Vien selaku OMK untuk memimpin Doa Rosario dengan peristiwa sedih. Ibadat Doa dilaksanakan di rumah kediaman Ibu Kris Tunggul, dimulai pukul 19.00 WIB. Dalam Ibadat Doa, Bapak Budi Prasetyo mengajak umat lingkungan St. Bernadette untuk tidak malu dan ragu dalam menunjukkan identitas kita sebagai umat Katholik. Misal, saat kita makan di rumah makan yang banyak orang, janganlah ragu kita sebelum dan sesudah makan untuk tetap membuat tanda salib dan berdoa kepada Tuhan. Karena dengan seperti ini membuat kita tetap teguh dalam berinteraksi dengan Tuhan. Yakin dan percaya dengan segala penyelenggaran Tuhan dalam langkah hidup kita.

Dalam doa Rosario yang dipimpin mba Vien, doa bisa berjalan dengan sangat lancar dan penuh penghayatan. Umat lingkungan pun di dalam berdoa Salam Maria sangat yakin dan penuh ketulusan hati. Energi positif dalam Doa Rosario ini bisa menular ke sekitar kami. Karena setelah berdoa Rosario bersama, vibrasi kekudusan menjadikan umat merasa nyaman dan tenang. Sesudah itu, Bapak Budi Prasetyo mengajak umat lingkungan untuk mendaraskan doa umat terutama mendoakan umat lingkungan St. Bernadette yang sedang sakit supaya segera diberi rahmat kesembuhan dan bisa berkumpul di lingkungan kembali.

Sebagai penutup Ibadat dinyanyikan lagu “Ratu Rosari” dari Madah Bakti Nomor 548 dengan lirik: “Ratu Rosari bunda Tuhanku, engkau melahirkan Khalik dunia. Di depan tahtamu, rakyatmu bermohon: bantulah kami Maria, bantulah kami Maria.” Berharap berkat ini bisa dibawa pulang ke rumah masing-masing untuk membawa dan mengabarkan sukacita Bunda Maria. Amin. Berkah Dalem.

Catatan: Liputan ditulis oleh Fransisca Puput

yusupriyas

Pengajar Les Bahasa Inggris SD, SMP/SMA, mahasiswa/umum (conversation, TOEFL/IELTS), penulis buku (lebih dari 70 buku pengayakan bahasa Inggris ), profesional editor & translator, Peminat sastra dan fotografi. Bisa dikontak di 08121598358 atau yusup2011@gmail.com.

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *