041 St. Bartolomeus Brintikan: Setiap Jiwa Berderma

Aksi Puasa Pembangunan (APP) merupakan bentuk nyata dari pertobatan yang dijalani umat Katolik selama masa Prapaskah. APP tidak hanya sekadar aksi seremonial, tetapi merupakan rangkaian tindakan konkret yang mencerminkan tiga aspek pembinaan rohani, yaitu: olah rohani, olah jiwani, dan mati raga.

• Olah rohani mencakup kegiatan spiritual yang memperdalam relasi pribadi dengan Allah, seperti doa yang tekun, devosi, permenungan sabda Tuhan, serta partisipasi aktif dalam perayaan liturgi.

• Olah jiwani mencerminkan upaya untuk membentuk kepribadian yang lebih positif, seperti membiasakan diri untuk berpikir baik, mudah memberi, mudah mengampuni, dan semakin peduli terhadap sesama. Dengan olah jiwani, akal budi dan kehendak kita diarahkan kepada kebijaksanaan dan kasih.

• Mati raga, yang dijalankan selama 40 hari masa Prapaskah, diungkapkan dalam bentuk pantang dan puasa — mulai dari hal-hal sederhana hingga kebiasaan yang menyenangkan diri sendiri. Pengendalian diri ini tidak berhenti pada pengorbanan pribadi, tetapi dilanjutkan dalam bentuk nyata berupa tindakan kasih terhadap sesama, salah satunya melalui pengumpulan dana APP yang dimasukkan ke dalam Kotak APP. Dengan semangat mati raga yang diwujudkan dalam kepedulian sosial, umat percaya bahwa setiap jiwa akan dilimpahi belas kasih Allah yang tak berkesudahan. Dari hati yang bersyukur lahirlah sikap murah hati, sehingga setiap pribadi dapat menjadi saluran berkat bagi sesamanya.

Dana APP yang terkumpul di paroki memiliki prioritas penggunaan yang jelas dan menyentuh langsung kebutuhan masyarakat, antara lain: bedah rumah, bantuan pangan dan pendidikan, pemberdayaan ekonomi, serta pelatihan keterampilan. Melalui pemanfaatan dana tersebut, semakin banyak keluarga prasejahtera yang diberdayakan, dan harapan hidup mereka pun meningkat.

Sebagai bagian dari proses tersebut, pada hari Minggu, 20 April 2025 pukul 18.00 WIB, bertempat di kediaman Ketua Lingkungan St. Bartolomeus Brintikan, FX. Kristyanto Nugroho di Dusun Sanan Sidomulyo RT.07 Tirtomartani Kalasan Sleman, panitia APP Lingkungan melaksanakan penghitungan Amplop Persembahan Paskah dan Kotak APP yang telah dikumpulkan oleh masing-masing Kepala Keluarga Lingkungan yang telah terdaftar di Paroki Maria Marganingsih Kalasan. Tim yang terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari FX. Kristyanto Nugroho, Theresia Ildayati, Theresia Eva Harjanti, Ahdarini, dan Bernadheta Sudaryani.

Selanjutnya, hasil pengumpulan tersebut diserahkan kepada Bendahara Paroki Maria Marganingsih Kalasan pada hari Senin, 21 April 2025, sebagai wujud tanggung jawab dan partisipasi umat dalam gerakan kasih yang nyata.

Catatan : Foto dikirim oleh FX. Kristyanto Nugroho

Andreas Sudihartono

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *