Hari Minggu Wage tanggal 27 April 2025 umat di Lingkungan Gregorius Agung Kaliajir mendapat giliran tugas tatalaksana di Gereja Santo Yusup Berbah. Rangkaian tugas sudah diawali dengan bekerja bakti pada hari Sabtu pagi tanggal 26 April 2025.

Tiga puluh menit sebelum Misa dimulai, atau sebelum pukul setengah sembilan pagi, umat yang bertugas telah sampai di gereja. Sebagian besar umat yang bertugas langsung menempatkan diri bersiap menyambut umat di depan GSYB, sebagian umat yang lain mempersilakan umat di pintu gereja, sedangkan dua orang umat lagi bersiap di dalam gereja untuk mencarikan tempat duduk bagi umat yang kesulitan. Tugas menerima umat berjalan lancar tanpa hambatan. Tepat pukul 08.30 WIB semua umat yang bertugas segera duduk di kursi paling belakang untuk mengikuti Perayaan Ekaristi yang dipimpin oleh Romo Yohanes Ngatmo, Pr. Perayaan Ekaristi kali ini Istimewa, karena ada pembaruan janji pernikahan bagi pasangan suami istri yang merayakan ulang tahun perkawinan pada bulan Maret – Mei 2025. Setelah mengucapkan kembali janji pernikahan, baik oleh suami maupun oleh istri, Romo mereciki semua pasangan yang berulang tahun dengan air suci. Momen ini menjadi pengingat bagi semua pasangan Katolik untuk menjaga kesucian pernikahan Katolik dengan tetap setia, tetap mencintai pasangan dalam untung dan malang, dalam sehat dan sakit. Seperti biasa, tugas tata laksana dilanjutkan dengan mengumpulkan kolekte pertama, mengatur penerima komuni sesuai urutannya, mengumpulkan kolekte kedua, dan setelah Perayaan Ekaristi menghitung perolehan kolekte pertama dan kedua, menuliskan di lembar formulir kolekte serta menyerahkannya kepada petugas.

Sebagian besar umat telah meninggalkan gereja, hanya beberapa orang pengurus gereja yang masih tampak berbincang di gereja. Umat LGAK yang bertugas pun pulang meninggalkan gereja untuk melanjutkan aktivitas bersama keluarga dengan penuh suka cita.
