Pada hari Minggu Adven III dinyalakan lilin adven warna merah muda atau pink. Demikian juga warna kasula dan stola yang dikenakan oleh Romo, krah yang dikenakan misdinar-lektor-pemazmur, dan samir yang dikenakan prodiakon semuanya berwarna merah muda atau pink. Singkatnya warna liturgi Minggu Adven III adalah merah muda atau pink.
Mengapa warnanya merah muda/pink? Warna merah muda atau pink adalah warna campuran antara ungu dan putih. Lilin warna ungu pada lingkaran/korona adven melambangkan keprihatinan, puasa, matiraga, pertobatan dalam menantikan kedatangan Tuhan. Warna ungu sebagai warna adven dicampur dengan warna putih sebagai warna natal yang melambangkan sukacita, terang, kegembiraan.
Warna merah muda atau pink di Minggu Adven III ini mau menyampaikan kepada kita semua bahwa sukacita natal sudah kita rasakan karena sudah dekatlah natal tetapi belum penuh. Sukacita natal sudah tak tertahankan lagi, sudah mulai kelihatan tetapi belum nampak jelas atau belum penuh.
Warna lilin pada lingkaran/korona adven tidak lagi ungu tetapi belum menjadi putih. Nanti pada perayaan natal semua lilin warna ungu diganti dengan lilin warna putih. Itu semua menyampaikan pesan bahwa masa persiapan sudah selesai dan kita memasuki sukacita yang besar dan istimewa. Terang sudah datang ke dalam dunia dan tinggal di tengah-tengah kita.
Kata Gaudete adalah kata dari bahasa Latin yang berarti bersukacitalah. Nabi Yesaya mengajak kita semua untuk berjaga-jaga dalam pengharapan. Bukan berjaga-jaga dalam ketakutan atau dalam tekanan dan kecemasan tetapi berjaga-jaga dalam sukacita dan pengharapan. Berjaga-jaga dalam pengharapan akan melahirkan kerinduan dan sukacita yang meluap-luap. Mengapa kita mesti bersukacita dalam penantian ini? Karena yang kita nantikan adalah Mesias.
Siapa dan bagaimana Mesias yang kita nantikan kedatangannya itu? Mesias yang kita nantikan kedatangannya adalah Yesus Kristus. Ia yang berkuasa membuat orang buta bisa melihat, orang bisu bisa berbicara, orang lumpuh bisa berjalan, bahkan bisa berlonjak seperti kijang. Inilah dasar sukacita dalam menantikan kedatanganNya dengan penuh harapan.
Mulai Minggu Adven III ini hendaknya sudah mulai nampak persiapan-persiapan perayaan natal. Dekorasi gua, kandang, pohon natal, pernak-pernik natal hendaknya sudah mulai dibuat dan dapat dilihat oleh umat. Dengan melihat segala sesuatu yang dipersiapkan kesiapan batin umat pun akan terbangun. Selamat mempersiapkan diri dengan penuh pengharapan dan sukacita.
catatan: foto kiriman dr Rm Budi dan doc komsos GMK