dinamika Lingkungan
Edit Report
Wilayah
*
Lingkungan
*
User
*
Tanggal
*
Jenis
*
Nama Kegiatan
*
Keterangan Kegiatan
*
Bulan Mei selalu menjadi saat yang istimewa dalam kehidupan umat Katolik. Bulan ini kita dedikasikan secara khusus kepada Bunda Maria, Bunda Gereja dan teladan iman yang setia. Di hari pertama bulan Mei 2025 ini, seluruh umat di lingkungan Maria Marganingsih kembali berhimpun dalam doa Rosario, sebagai tanda cinta dan devosi kepada Maria, serta sebagai ungkapan iman kita kepada Tuhan yang Maharahim. Doa dilakukan di kediaman Siti dan Hari yang berada di sebrang Rumah Duka RS Panti Rini di Dusun Karang Kalasan. Umat sudah mulai hadir di kediaman Siti dan Hari sejak pukul 18.40 WIB dan disambut hangat serta ramah oleh tuan rumah. Doa rosario yang dihadiri 29 umat ini dimulai tepat pukul 19.00 WIB dengan diawali oleh lagu pembuka "Ratu Rosari" yang dipandu oleh Siti kemudian dilanjutkan dengan doa rosario yang dipimpin oleh Ivana, yang merupakan putri Siti dan Hari. Seusai doa rosario selesai, dilanjutkan dengan doa penyerahan kepada Bunda Maria dan doa malam dari Puji Syukur kemudian ditutup dengan lagu penutup "Nderek Dewi Maria" yang dipandu oleh Siti. Doa Rosario bukan sekadar rangkaian doa yang diucapkan berulang-ulang. Rosario adalah jalan doa yang membawa kita merenungkan peristiwa hidup Yesus, yang juga adalah peristiwa keselamatan kita. Bersama Maria, umat di lingkungan Maria Marganingsih berharap untuk masuk lebih dalam dalam misteri kasih Allah. Dalam peristiwa gembira, terang, sedih, dan mulia, kita melihat wajah Allah yang hadir dalam suka dan duka kehidupan. Dalam kesempatan ini pula Ibu Toni selaku ketua lingkungan membagikan jadwal doa rosario selama satu bulan ke depan ke masing-masing umat. Sekitar pukul 20.00 WIB kami berpamitan kepada keluarga Siti dan Hani untuk kembali ke rumah masing-masing.
Jumlah Hadir
*
Foto1
*
Foto2
*
Foto3
*
Publish
*
Link Web
*
Update
×
Delete record
×
‹
›
×
Loading...
Saving...
Loading...