007 St. Mateus Cupuwatu II: Paskahan Sekolah Minggu Lingkungan St Matius

Minggu 7 April 2024, PIA Lingkungan St Matius terjadwal untuk sekolah Minggu di lingkungan. Sedangkan di Minggu ke 2 dan ke 4 setiap bulannya, PIA lingkungan bergabung di sekolah minggu wilayah. Dan pada Minggu pertama tersebut, PIA lingkungan St Matius mengadakan acara Paskahan.

Acara Paskah PIA Lingkungan St Matius diisi dengan perlombaan, termasuk lomba mencari telur. Pukul 09.00 WIB, pendamping PIA lingkungan St Matius yaitu Anthonia Divina, Stephany Frahma, Lucia Ambar Ganes dan juga Damiana Wijosari sudah berkumpul di pendopo rumah Paulus Wahyudi, tempat sekolah minggu diadakan. Mereka menyembunyikan telur puyuh di sekitar pendopo. Ada 33 plastik telur puyuh yang disembunyikan. Masing-masing plastik berisi 2 butir telur. Telur-telur tersebut ada yang disembunyikan di pot-pot tanaman, dan juga di meja kursi yang ada di pendopo. Setelah itu pendamping menyiapkan tikar, layar proyektor dan juga LCD. Karena sekolah minggu dimulai pukul 10.00 WIB, maka sebelum pukul 10.00, anak-anak sekolah minggu mulai berdatangan di pendopo. Ada yang naik sepeda, jalan kaki dan ada juga yang diantar oleh orang tuanya.

Pukul 10.00 WIB sekolah minggu dimulai, dibuka dengan sapaan dari Damiana Wijosari, salah satu pendamping sekolah minggu lingkungan St Matius. Setelah itu anak-anak bersama-sama memuji Tuhan dengan lagu “Kumenang Kumenang”. Doa pembuka yang dipimpin oleh Ignatius Diandra Rafid kemudian ditirukan oleh semua anak yang hadir. Yel-yel anak Matius tidak lupa untuk diserukan bersama selesai doa pembuka.

Setelah itu anak-anak duduk dan mendengarkan firman Tuhan. Firman Tuhan diambil dari video alkitab anak di youtube yang menceritakan tentang kebangkitan Tuhan. Tema yang diambil untuk Paskahan kali ini yaitu “Yesus Hidup di dalam Hatiku”. Setelah penjelasan video firman oleh Anthonia Divina, pendamping sekolah minggu lingkungan St Matius, kegiatan selanjutnya yaitu acara perlombaan. Lomba yang pertama adalah mencari telur puyuh yang sudah disembunyikan oleh kakak-kakak pendamping.

Anak-anak mulai mencari di sekitar pendopo, di meja kursi dan juga di tanaman dan pot bunga. Lomba selanjutnya balap kelereng. Anak-anak PIA menaruh sendok di mulut yang sudah ada kelerengnya. Lomba yang terakhir yaitu estafet telur puyuh, alat yang digunakan adalah telur puyuh yang ditaruh di atas sendok makan. Pada lomba balap kelereng dan estafet telur, anak-anak dikelompokkan berdasarkan usia. Ada 14 anak yang hadir di acara Paskahan sekolah minggu hari itu.

Setengah jam berlalu dan acara perlombaan selesai. Setelahnya ada pengumuman pemenang lomba dan anak-anak yang menang maupun tidak menang mendapatkan hadiah berupa alat tulis (buku dan pensil). Ketua lingkungan, FX.Endy Subroto yang berkenan hadir pada acara Paskahan sekolah minggu tersebut,  ikut memberikan hadiah untuk anak-anak PIA yang menang.

Setelah acara perlombaan untuk memperingati hari raya Paskah selesai, dilanjutkan dengan pujian sebagai lagu penutup “Senin Selasa Engkau tetap Raja”. Anak-anak memuji Tuhan dengan gembira. Kegiatan Paskahan sekolah minggu hari itu ditutup dengan doa penutup yang dipimpin oleh Christhoper Rainadiv dan kembali ditirukan oleh semua anak yang hadir. Setelah doa yang dilanjutkan dengan yel-yel anak Matius, selesai sudah rangkaian acara sekolah minggu di minggu pertama tersebut. Konsumsi berupa susu kotak, snack dan nasi kotak dibagikan oleh Stephany Frahma dan Lucia Ambar Ganes. Anak-anak pulang dengan semangat dan sukacita.

yusupriyas

Pengajar Les Bahasa Inggris SD, SMP/SMA, mahasiswa/umum (conversation, TOEFL/IELTS), penulis buku (lebih dari 70 buku pengayakan bahasa Inggris ), profesional editor & translator, Peminat sastra dan fotografi. Bisa dikontak di 08121598358 atau yusup2011@gmail.com.

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *