030 Maria Marganingsih Krajan – Sarasehan Katekese Keluarga Pertemuan 1

KOMSOS-GMMK. Pada Rabu malam, 17 Juli 2024, sebanyak 24 umat dari lingkungan Maria Marganingsih Krajan berkumpul di kediaman Bapak Didik dan Ibu Rista di Dusun Karang Kalasan RT 07. Umat mulai berdatangan sejak pukul 18.45 WIB untuk mengikuti sarasehan katekese keluarga yang merupakan pertemuan pertama dari rangkaian kegiatan ini. Tepat pukul 19.00 WIB, acara dimulai dengan menyanyikan lagu pembukaan dari Puji Syukur yang dipimpin oleh Ibu Tari, diikuti dengan doa pembukaan oleh Ibu Elisabeth, yang menandai dimulainya sesi renungan.

Dalam pertemuan ini, umat diminta untuk merefleksikan tema “Orang Tua Menjadi Teladan dan Bersama Anak-anak Memahami Apa yang Diimani dalam Keluarga.” Sebelumnya, umat telah diminta untuk menonton video terkait tema ini di YouTube sebagai persiapan. Dipandu oleh Ibu Elisabeth, suasana diskusi dan sharing berlangsung hangat, dengan beberapa umat berbagi pengalaman pribadi tentang bagaimana mereka berusaha menjadi teladan bagi anak-anak mereka dalam kehidupan beriman. Diskusi ini memperkuat kebersamaan dan pemahaman umat akan pentingnya peran keluarga dalam menanamkan nilai-nilai iman.

Kegiatan sarasehan ini diakhiri dengan doa penutup, setelah itu para peserta menikmati snack dan teh hangat yang telah disediakan oleh tuan rumah. Sembari menikmati hidangan, umat melanjutkan perbincangan dengan suasana yang penuh keakraban, menambah kesan mendalam dari pertemuan katekese keluarga tersebut.

Fransiska Fioreti Puspita

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *