041 St. Bartolomeus Brintikan: Peringatan Arwah 7 Hari

Ada ikatan emosional yang kuat antara umat di Lingkungan St. Bartolomeus Brintikan dengan Maria Magdalena Painem, biasa dipanggil simbah Heri saat masih hidup hingga meninggal dunia di Dusun Sutojayan RT.05 RW.03 Brajan Prambanan Klaten. Oleh karena itu, umat di Lingkungan St. Bartolomeus Brintikan bersama-sama umat di Lingkungan St. Yohanes Brajan Wilayah St. Mateus Prambanan Paroki Macanan Prambanan Klaten memperingati 7 hari meninggalnya simbah Heri pada hari Rabu, 28 Agustus 2024 pukul 18.00 WIB.

Seperti diketahui, simbah Heri adalah warga Dusun Brintikan Kalasan yang karena sudah tua, jompo, pikun dan hidup seorang diri di Brintikan maka dia ikut keponakannya di Prambanan Klaten hingga meninggal dunia. Umat Lingkungan St.Bartolomeus Brintikan memberikan apresiasi yang besar pada keluarga simbah Heri karena telah merawat hingga mengebumikan almarhumah secara Katholik meskipun almarhumah satu-satunya yang beragama Katholik dalam keluarga tersebut. Ibadat peringatan arwah 7 hari meninggalnya Maria Magdalena Painem dibuka oleh Ketua Lingkungan St. Yohanes Brajan, Wuryanto dan dipimpin prodiakon dari Paroki Macanan Prambanan Klaten.

Intinya kita sebagai umat Katholik meyakini bahwa setiap orang yang meninggal akan mengalami keselamatan di dalam Surga. Namun mereka yang telah meninggal tidak seluruhnya langsung masuk ke dalam Surga tetapi mengalami pemurnian di api penyucian. Mereka yang berada di api penyucian akan mengalami keselamatan dengan doa-doa dari orang-orang masih berada di dunia. Demikian juga dengan simbah Heri yang masih membutuhkan doa-doa kita yang masih hidup di dunia. Ibadat peringatan arwah berlangsung kurang lebih 1 jam.

Catatan: Liputan dan foto oleh Andreas Sudihartono

yusupriyas

Pengajar Les Bahasa Inggris SD, SMP/SMA, mahasiswa/umum (conversation, TOEFL/IELTS), penulis buku (lebih dari 70 buku pengayakan bahasa Inggris ), profesional editor & translator, Peminat sastra dan fotografi. Bisa dikontak di 08121598358 atau yusup2011@gmail.com.

Learn More →

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *