KOMSOS-GMK. “Bersama Yesus Memupuk Kasih”, itulah tema yang diusung dalam Misa Hari Anak Nasional 2019 yang dilaksanakan di Gereja Santa Maria Bunda Allah, Stasi Maguwo. Misa Hari Anak 2019 diadakan pada Hari Minggu, 28 Juli 2019 pukul 07.30, dan dipersembahkan oleh Romo Emanuel Grasius Purwohartoko, SVD.
Pada pukul 07.30 perarakan petugas liturgi sudah mulai memasuki gedung gereja. Dalam pembukaan misa, romo menyapa semua umat yang hadir yang didominasi oleh anak-anak PIA-PIR.
“Hari ini kita bergembira karena berjumpa dengan Yesus yang kita cintai. Orang tua diajak untuk menyatu menjadi anak-anak,“ ucap Rm Grasius.
Sesudah bacaan injil anak-anak dari Paroki Administratif Macanan menafsirkan pengalaman dalam suatu drama, dan kemudian dilanjutkan dengan homili dari Romo Grasius. Dalam homilinya, Romo Grasius mengajak orang tua untuk merasa menjadi anak-anak. Romo pun membawakan homilinya dengan gaya anak-anak. Dalam kesempatan itu, Romo mengajak umat yang hadir untuk mampu mengampuni bukan menyimpan dendam.
Romo Grasius juga mengajak anak-anak untuk menyanyikan lagu “Yesus Pokok” dengan iringan Harmonika Romo Grasius. Kemudian sebelum menutup homilinya, Romo mengajak anak-anak dan orang tua untuk berdoa Bapa Kami.
Sesudah misa selesai, rangkaian acara dilanjutkan dengan fun games, lomba mewarnai dan pentas seni. Pentas seni dilaksanakan di halaman depan Stasi Maguwo dan diisi dengan berbagai hiburan seperti pentas menari, menyanyi serta drama.
Misa hari anak 2019 dihadiri oleh 500 anak. Dalam acara panggung hiburan hari anak ini hadir pula kedua romo Paroki Kalasan yaitu Romo Antonius Dadang Hermawan, Pr. (Romo Paroki Kalasan) dan Romo Jonathan Billie Cahyo Adi, Pr. (Vikaris Paroki Kalasan). Fun games serta pensi dalam rangka hari anak di Maguwo berlangsung sangat meriah dan penuh sukacita yang terlihat dari senyum setiap anak. Acara ditutup dengan pembagian hadiah lomba mewarnai dan doorprize.
Catatan: Liputan dan foto oleh Monica Aurelia.