KOMSOS-GMK. Bertepatan dengan perayaan ekaristi peringatan orang sakit sedunia, pada hari Minggu 11 Februari 2018 di gereja Macanan diselenggarakan misa konselebrasi yang dipimpin oleh Vikjen KAS Rm FX Sukendar Wignya Sumarta, Pr. Misa syukur ini diselenggarakan dalam rangka penetapan wilayah Tyas Dalem Macanan sebagai Paroki Administratif dan wilayah St. Maria Bunda Allah Maguwo sebagai stasi oleh Uskup Agung KAS Mgr. Robertus Rubyanto Pr.
Beberapa romo yang turut dalam perayaan ekaristi konselebrasi adalah Rm. Robertus Budiharyono Pr, dan Rm. Lambertus Issri Purnomo Murtyanto, Pr dari GMK , serta romo-romo lain yang berasal dari wilayah Macanan dan Prambanan di antaranya Rm. Laurentius Bondan Pujadi, Pr; Rm. Antonius Ary Setiawan, Pr; Rm. Fransiskus Xaverius Alip Suwito, Pr; Rm. Alphonsus Rodriques Yudono Suwondo, Pr , Rm. Constantinus Hadianta, Pr. Hadir pula Rm. Egidius Taimenas, SVD yang sering memimpin perayaan ekaristi di Stasi Macanan.
Dalam kotbahnya Romo Vijen KAS, FX Sukendar Pr. menyampaikan harapannya terhadap Paroki Administratif Tyas Dalem Gusti Yesus Macanan dan Stasi St Bunda Maria Allah Maguwo. Oleh gereja tanggal 11 Februari diperingati sebagai peringatan orang sakit sedunia untuk menunjukkan belas kasih Tuhan. Dalam rangka ini, KAS mempunyai harapan adanya jalur Yogya – Wonosari dan Gereja diharapkan hadir di situ sekaligus memberi kesempatan kepada wisatawan untuk berjumpa dan merasakan belas kasih Allah.
Paroki Administratif Macanan diperkembangkan bersama dengan situs-situs sejarah yang ada. Gereja hadir di tengah-tengah masyarakat dengan situasi yang riil dengan wajah yang ramah dalam kebhinekaan Indonesia dan semunya dipersembahkan demi kemuliaan Tuhan. Kehadiran gereja dimaksudkan untuk menampilkan wajah dan belas kasih Allah di tengah-tengah masyarakat.
Gereja hadir di tengah-tengah masyarakat dengan situasi yang riil dengan wajah yang ramah dalam kebhinekaan Indonesia dan semunya dipersembahkan demi kemuliaan Tuhan. Kehadiran gereja dimaksudkan untuk menampilkan wajah dan belas kasih Allah di tengah-tengah masyarakat. (Rm Vijen KAS, FX Sukendar Pr)
Pada akhir misa, Rm. Budi membacakan surat keputusan pendirian stasi St Maria Bunda Allah Maguwo dan Paroki Administarif Tyas Dalem Gusti Yesus Macanan. Stasi St Maria Bunda Allah Maguwo meliputi 4 wilayah dengan 14 lingkungan.
Sedangkan wilayah Tyas Dalem Macanan ditetapkan sebagai Paroki Administratif dengan nama Paroki Administratif Tyas Dalem Gusti Yesus Macanan yang berlokasi di Macanan Madurejo, Prambanan. Paroki Administratif ini meliputi wilayah St Lukas Prambanan (8 lingk dengan 366 kk, Wil. St. Hilarus Macanan 1 (5 lingk, 229 KK), Wil. FX Macanan 2 (4 lingk, 220 kk), Wil St Antonius Macanan 3 (6 lingk, 161 KK), dan Wil St. Yohanes Pembabtis Payak (3 lingk, 146 kk). Sedangkan paroki administif ini berbatasan dengan wilayah Manisrenggo (Kalasan) di sebelah utara, paroki Pringgolayan di sebelah selatan, wilayah berbah di sebelah barat serta Paroki Dalem di sebelah timur.
Romo Vijen KAS juga menyampaikan keputusan penugasan Rm Issri sebagai pastor yang bertugas di paroki Tyas Dalem Gusti Yesus Macanan. Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatangan prasasti dan berita acara.
Sebelum misa berakhir, dalam kata sambutannya FX Jaka selaku Ketua 2 Dewan Harian Paroki Administratif meminta kembali komitmen dan kesiapan masing-masing wilayah untuk bersatu dan bersinergi memajukan paroki administratif Tyas Dalem Gusti Yesus Macanan. Ajakan ini disambut dengan antusias dan semangat oleh umat yang hadir.
Sesudah misa berakhir, umat diajak untup bersantap soto bersama sambil menyaksikan penampilan musik dari elemen umat.
Selamat untuk umat di Paroki Administratif Tyas Dalem Gusti Yesus Macanan dan Stasi St. Maria Bunda Allah Maguwo.
Liputan: Yusup & Immaculata Is
photoes by Yusup